Menu

Mode Gelap
Sebuah Motor Terbakar di Jalan I Gusti Ngurah Rai Palu Ganda Putra dan Campuran Indonesia, Siap Tarung di Asia Mixed Team Championships 2025 Diduga Hirup Gas Beracun, 3 Warga Asal Desa Loli Meninggal Dalam Kapal Tongkang Pasca Renovasi, Pintu Utama Untad Tampil Baru Maudy Ayunda Lewat “Now Do You” Isi OST Untuk Film asal Korea “You Are The Apple Of My Eye” Menteri ATR/BPN Pastikan, Kebakaran di Kantor Kementerianya Murni Musibah

Olahraga

Pasca Kalah Atas Yordania, Timnas U20 Asuhan Indra Syafri Siap Lakukan Perubahan

badge-check


					Pasca Kalah Atas Yordania, Timnas U20 Asuhan Indra Syafri Siap Lakukan Perubahan Perbesar

Aksi Pemain Timnas U20 saat berlaga melawan Timnas U20 Yordania beberapa Waktu lalu (Foto :Istimewa)

Pertigasulteng.com, – Pelatih Timnas Indonesia U20, Indra Sjafri, memberikan evaluasi terkait kekalahan timnya dari Yordania U20 dalam ajang Mandiri U-20 Challenge Series 2025 di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Jumat 24 Januari 2025.

Dalam pertandingan tersebut, Garuda Muda harus mengakui keunggulan Yordania dengan skor 0-1 meskipun lawan bermain dengan 10 pemain sejak menit ke-17.

Indra Sjafri menilai timnya masih menghadapi tantangan dalam menembus pertahanan rapat yang diterapkan oleh Yordania. “Kami perlu memperbaiki cara membongkar pertahanan kompleks lawan, mereka menerapkan strategi ini untuk mengantisipasi kekurangan pemain,” ungkap Indra dalam konferensi pers seusai pertandingan.

Menurut Indra, beberapa perubahan akan diterapkan pada laga selanjutnya, termasuk memberikan kesempatan kepada pemain yang belum tampil di pertandingan pertama. “Kami akan melakukan evaluasi dan perubahan komposisi tim, termasuk memberikan kesempatan bagi pemain yang belum tampil hari ini,” jelasnya.

Selanjutnya, Timnas Indonesia U20 dijadwalkan akan bertemu Suriah pada Senin 27 Januari 2025. Dalam dua hari ke depan, tim pelatih akan fokus pada evaluasi menyeluruh untuk memperbaiki kelemahan yang terlihat saat menghadapi Yordania.

“Kami akan melakukan evaluasi di pertandingan berikutnya dan berusaha meraih hasil yang lebih baik,” ujar Indra.
Sementara itu, pemain Timnas Indonesia U20, Toni Firmansyah menyatakan kesiapannya untuk berkontribusi di laga selanjutnya. “Sebagai seorang profesional, saya harus selalu siap bermain di posisi mana pun sesuai kebutuhan tim,” ucapnya.

Kekalahan dari Yordania menjadi pengalaman berharga bagi Timnas Indonesia U-20 dalam persiapan menuju Piala Asia U20 2025 yang akan diselenggarakan di Tiongkok pada 12 Februari mendatang. (**)

Facebook Comments Box

Baca Lainnya

Ganda Putra dan Campuran Indonesia, Siap Tarung di Asia Mixed Team Championships 2025

11 Februari 2025 - 06:47 WITA

Menteri ATR/BPN Pastikan, Kebakaran di Kantor Kementerianya Murni Musibah

10 Februari 2025 - 04:13 WITA

Iwan Fals Sebut, Atlet Karate di Sulteng Sangat Potensial

8 Februari 2025 - 07:42 WITA

Layanan Radioterapi di Palu, Sudah Ada di RSUD Undata Palu

7 Februari 2025 - 10:45 WITA

Ikuti Amputee Football Asian Championship 2025, Kemenpora Lepas wakil Indonesia

5 Februari 2025 - 03:32 WITA

Trending di Berita Hari Ini