
Sejumlah Pertunjukkan yang digelar di FDP 2023 (Foto : Ist)
Pertigasulteng.com Poso – Sempat Mengalami Penurunan untuk jumlah Kunjungan Wisatawan Mancanegara Ke Indonesia, dikarenakan dampak pandemi Covid 19.

Saat ini, Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif ( Kemenparekraf RI) terus memaksimalkan sejumlah agenda Pariwisata termasuk dengan gelaran Festival Danau Poso (FDP) untuk kembali mengenjot tingkat kunjungan wisatawan tersebut.
Staf Ahli Bidang Reformasi, Birokrasi dan Regulasi, Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Kurleni Ukar mengatakan, dengan gelaran Event semacam FDP yang menjadi event tertua dan kebanggaan masyarakat Sulawesi Tengah.
Kemenparekraf optimis, akan tercapai target Jumlah kunjungan wisatawan, baik untuk pergerakan wisatawan Nusantara yakni 1,2 hingga 1,4 Milyar, serta 6 hingga 8,7 Juta kunjungan wisatawan Mancanegara di tahun ini.
“Capaian Target pergerakan 1,2 hingga 1,4 Milyar Wisatawan Nusantara dan 6 hingga 8,7 Juta Kunjungan bagi Wisawatan Mancanegara di tahun 2023” Jelasnya.
Karena itu juga, dirinya mengajak Pemerintah daerah Sulawesi Tengah untuk terus berinovasi termasuk dalam setiap pelaksanaan FDP, agar selalu menyuguhkan hal – hal yang menarik utnuk tiap gelaranya. (Admin)