
Ketua Umum PSSI Erick Thohir (Tengah) saat mengikuti Rapat kerja di Komisi XIII DPR RI (Foto : Istimewa)
Pertigasulteng.com – Hasil Rapat Komisi XIII DPR RI dalam rapat kerja yang digelar Rabu (5/3) di Gedung DPR RI Jakarta bersama Perwakilan Kemenpora dan PSSI, menyetujui terkait dinaturalisasinya 3 pemain Sepak Bola yakni Dean Ruben James, Joey Mathijs Pelupessy, dan Emil Audero Mulyadi.
Dalam Rapat kerja yang dipimpin Ketua Komisi XIII DPR RI Willy Aditya, kesemua anggota sidang menyetujui permohonan atas ketiga nama pemain tersebut.

“Apakah bapak dan ibu menyetujui permohonan pertimbangan Dean Ruben James, Joey Mathijs Pelupessy, dan Emil Audero Mulyadi ?” kata Willy Aditya yang dijawab ‘setuju’ oleh anggota sidang.
Ketua Umum PSSI Eriock Thohir mengapresiasi dan menyebut jika hasil yang diperoleh saat ini pun, merupakan bukti dukungan dari banyak pihak termasuk Komisi XIII DPR RI.
“Apresiasi dari kami PSSI setinggi-tingginya karena tidak mungkin PSSI bisa berjalan baik seperti ini tanpa dukungan anggota, pimpinan, Komisi XIII. Dengan dukungan bapak dan ibu tentu kita harapkan hasilnya bisa maksimal,” kata Erick Thohir.
Diketahui dalam proses Rapat Kerja yang dilakukan, untuk Dean James dan Joey Pelupessy hadir mengikuti Rapat Kerja lewat zoom. Sementara Emil Audero berhalangan karena sedang mengikuti latihan bersama klub.
Adapun untuk tahapan lanjutan proses naturalisasinya sendiri akan berlanjut dalam rapat paripurna DPR yang akan digelar Kamis (6/3) dan berlanjut ke Keputusan Presiden (Keppres). (Redaksi)